Pelatihan Website Desa Untuk Administrasi Pelayanan dan Informasi Desa

  • Sep 16, 2021
  • Admin Desa Mekarsari

Forum Sekretaris Desa Kecamatan Narmada mengadakan Pelatihan Perangkat Desa Se-Kecamatan Narmada tentang Website Desa untuk Administrasi Pelayanan dan Informasi desa bertempat di Aula Kantor Desa Mekarsari Kecamatan Narmada Kabupaten Lombok Barat NTB,

Pelatihan itu dilaksanakan pada hari Kamis 15 September 2021. Peserta pelatihan sebanyak 42 orang berasal dari  21 desa di kecamatan Narmada yang terdiri dari Sekretaris Desa, Kasi Pelayanan dan Operator masing-masing desa.

Nara sumber berasal dari Dinas Kominfotik Kabupaten Lombok Barat. Turut hadir juga Sekretaris Camat Narmada Hj Suriyani, Ketua Forum Kades Narmada H Zaenudin (Kades Golong), Kades Mekarsari Sapinah.

Menurut Hj. Suriyani bahwa pelatihan ini sangat penting untuk kemajuan desa kedepan, agar semua desa bisa mewujudkan Digitalisasi dalam pelaksanaan Pemerintahan Desa. hal itu dikatakan Hj. Suriyani dalam sambutan sekaligus membuka acara pelatihan tersebut.

Pelatihan ini berangsung selama satu hari dengan target peserta bisa mengeoprasikan website desa, membuat konten untuk website desa dan menjadikan website sebagai sebagai media untuk pelayanan terhadap masyarakat.

Pelatihan ini berlangsung atas kerjasama antara forum Sekretaris Desa Kecamatan Narmada dengan PDAM Giri Menang Mataram. (str)